banner 728x250

HAL YANG AKAN MERUBAH MASA DEPAN [Episode 15]

banner 120x600

TNT NEWS

Dalam meraih “WIN with GOD” yang merupakan tema 2025, kita akan membahas hal-hal yang akan merubah masa depan. Tuhan Yesus berjanji untuk menyertai dan memberikan kemenangan – “sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai kamu untuk berperang bagimu melawan musuhmu, dengan maksud memberikan kemenangan kepadamu.” Ulangan 20:4

Img 20250220 Wa0037

Ada 52 hal yang dapat merubah masa depan, disertai pendapat dari tokoh yang menikmati Win with God.

15. Selalu bersikap sopan dan baik dalam hidup

“Berlakulah sopan terhadap siapa saja, bahkan kepada mereka yang bertindak kasar kepadamu. Bukan karena mereka pantas diperlakukan baik, tetapi karena adalah orang baik” – Peribahasa Cina

“Treat everyone with politeness, even those who are rude to you. Not because they are nice, but because you are” – Chinese Proverbs

Sikap yang tulus kepada sesama tanpa membeda-bedakan akan memberikan kita imbalan yang besar dikemudian hari, mungkin bisa berkali-kali lipat.

Bila kita ingin merasakan perbuatan positif dalam hidup, bersikaplah dengan sopan dan baik dalam hidup pada siapapun. Ingat bahwa perilaku baik akan mencerminkan kepribadian yang baik pula.

2 Korintus 3:2 – “Kamu adalah surat pujian kami yang tertulis dalam hati kami dan yang dikenal dan yang dapat dibaca oleh semua orang.”

Selamat beraktivitas dalam perkenan-Nya. WIN with GOD. Jaga kesehatan, tetap semangat dan antusias. Tuhan Yesus melimpahkan rahmat-Nya sehingga terobosan illahi, jalan keluar illahi, penyelesaian illahi dan pelipatgandaan illahi di seluruh area kehidupan kita dinyatakan.

Abah Daniel

Img 20250327 Wa0101
Img 20250327 Wa0106

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *